Selamat dan sukses, menjadi sebuah kebanggaan salah satu siswa SMAN 1 Geger, terpilih mewakili Provinsi Jawa Timur sebagai pasukan pengibar bendera pusaka tingkat nasional tahun 2023.
Seleksi Paskibraka tingkat provinsi dan nasional telah dilaksanakan pada tanggal 21 s.d. 24 Mei 2023 bertempat di BPSDM Provinsi Jawa Timur.
Seleksi ini diikuti oleh 228 pelajar dari 38 Kabupaten/ Kota se- Jawa Timur. Dari 228 pelajar tersebut, terpilih sebanyak 76 orang/ siswa menjadi Paskibraka Provinsi Jawa Timur dan 2 (dua) orang menjadi Paskibraka Nasional.
Paskibraka yang terpilih menjadi wakil dari Provinsi Jawa Timur atas nama Wira Yudha, yang merupakan siswa kelas X SMAN 1 Geger. Wira Yudha merupakan putra dari pasangan Bapak Santoso dan Ibu Asmi, yang bertempat tinggal di Desa Kranggan, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun.
Sekali lagi, seluruh keluarga besar SMA Negeri 1 Geger dan Pemerintah Kabupaten Madiun mengucapkan selamat dan sukses atas terpilihnya Ananda Wira Yudha sebagai Paskibraka tingkat Nasional.
SMAN 1 GEGER! SEKOLAH DIGITAL
SMAN 1 GEGER! JUJUR DAN BERPRESTASI