Dalam rangka menerapkan pembelajaran berbasis TIK dan administrasi berbasis TIK, SMAN 1 Geger melengkapi diri dengan menambah fasilitas SMS Gateway. Salah satu fungsi SMS Gateway bagi SMAN 1 Geger untuk penghubung antar warga sekolah baik guru siswa dan Orang Tua. Orang tua siswa akan merasa terbantu dengan mengetahui informasi penting dasi SMAN 1 Geger.
SMS Gateway merupakan sebuah sistem aplikasi yang digunakan untuk mengirim dan atau menerima SMS, dan biasanya digunakan pada aplikasi bisnis, baik untuk kepentingan broadcast promosi, servis informasi terhadap pengguna, penyebaran content produk / jasa dan lain lain. Karena merupakan sebuah aplikasi, maka fitur yang ada dalam SMS gateway bisa kita modifikasi sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini adalah beberapa fitur yang umum dikembangkan dalam aplikasi SMS Gateway :
- Auto Reply
- Pengiriman massal
- Broadcast message
- Pengiriman terjadwal
Karena fitur yang dapat menunjang berbagai kegiatan, baik pembelajaran maupun kegiatan siswa – siswa di SMAN 1 Geger,dan dapat disinkronkan dengan Fingerprint maka maka SMAN 1Geger menggunkan aplikasi SMS Gateway sebagai :
- pelaporan kehadiran bapak ibu guru, karyawan kepada diri pribadi
- pelaporan kehadiran siswa kepada orang tua / wali
- penyampaian pengumuman kepada seluruh warga sekolah
Beberapa keuntungan SMAN 1 Geger dalam menggunakan aplikasi SMS Gateway antara lain orang tua / wali siswa SMAN 1 Geger dapat mengetahui tentang kehadiran putra – putrinya di sekolah karena begitu siswa melakukan absen dengan Fingerprint dapat langsung terkirim ke phone seluler orang tua/ wali .
SMAN 1 GEGER merupakan pelopor penggunaan SMS gateway dan Fingerprint di Kabupaten Madiun .